KEUTAMAAN BERWUDHU' SETIAP KALI BERHADATS
**
๐Asy-Syaikh Shalih bin Fauzan al-Fauzan hafizhahullah
*PERTANYAAN:*
"Apa keutamaan yang didapatkan seorang muslim apabila ia konsisten untuk berwudhu' setiap kali ia berhadats?" (*)
*JAWABAN:*
"Fadhilah yang diraih oleh seorang muslim jika ia terus di atas wudhu' setelah ia berhadats yaitu ia selalu dalam keadaan thaahir (suci).
๐๐ป Dan senantiasa menjaga thaharah serta selalu tetap di atasnya adalah bagian dari amal shalih.
▪Sebab ia mungkin berdzikir kepada Allah di setiap kondisinya, sehingga dzikirnya kepada Allah Ta'ala tersebut ketika ia dalam keadaan suci.
▪Dan juga apabila ia mendapatkan (waktu) shalat di suatu tempat yang tidak ada air yang mudah untuk wudhu', maka ia telah siap untuk melaksanakan shalat.
☝๐ป _Almuhim_ (hal utama yang ditekankan) bahwa tetapnya seseorang selalu di atas thaharah terdapat padanya faidah-faidah yang banyak."
๐ *Kitaab ath-Thahaarah, al-Fauzan, hal. 24 - 25.*
๐ง✍๐ผ Fikih Thaharah Dan Shalat https://t.me/fikihthaharahdanshalat
Komentar
Posting Komentar