4 MANFAAT MENGHAFAL AL-QUR’AN YANG JARANG DIKETAHUI SELAIN PENGHAFALNYA ๐ŸŒท

TAUKAH ANDA ??

Para Penghafal Al-Qur’an yang tekun membaca Al-Qur’an melalui hafalannya disertai tadabbur terhadap ayat yang dibaca apalagi dilakukan dalam shalat, terlebih shalat malam, mempunyai beberapa manfaat sebagai berikut:
1. MERUPAKAN OLAH RAGA OTAK
Otak menjadi hangat, karena sel-sel memori otak terus menyimpan ayat-ayat yang akan dibaca secara massif, gerak cepat. Jika hal ini dikerjakan terus-menerus, maka otak akan semakin kuat. Statement sebagian ulama yang mengatakan bahwa penghafal Al Qur’an tidak akan pikun, bisa jadi karena demikian.
2. SENAM LIDAH
Seorang penghafal Al-Qur’an yang terus menerus membaca Al Qur’an secara tartil, menjadikan lidahnya bergerak kesana kemari dengan lincah dan simultan. Hal ini akan membantu urat saraf, sehingga semakin kuat. Pada saat ini ada terapi goyang lidah yaitu dengan menjulurkan lidah ke depan beberapa kali, lalu ke kanan dan kekiri beberapa kali. Hal itu utk menguatkan urat saraf.
3. KETENANGAN HATI
Membaca Al Qur’an dengan tadabbur bisa menenangkan hati. Hal itu sesuai dengan Ayat Al Qur’an dan hadist-hadits Nabi.
4. Disenangi oleh Allah Subhanahu Wata’ala
Allah sangat senang dengan orang-orang yang selalu tekun membaca Al Qur’an. Jika Allah sudah senang, maka Allah Yang Maha Pemurah, akan memberikan penghargaan yang sangat banyak, sangat agung, mulia dan berharga.
Sumber:
DR. KH. Ahsin Sakho Muhammad, MA, Al-Hafizh
Ketua Dewan Penasehat Yayasan Karantina Tahfizh Al-Qur’an Nasional

Komentar

Postingan populer dari blog ini

mati karena sesuai dengan kebiasaannya

Kumpulan Ayat Al Qur’an tentang Kiamat

ILMU TERBAGI MENJADI DUA (ILMU DHARURI DAN ILMU NAZHARI)