ILMU ADALAH IBADAH


Syaikh Bakr bin Abdullah Abuzaid berkata dalam kitabNya _Hilyah Thalibil 'Ilmi_ mengatakan bahwa Ilmu adalah Ibadah. Sebagian ulama mengatakan :
ﺍﻟﻌﻠﻢ ﺻﻼﺓ ﺍﻟﺴّﺮّ ﻭﻋﺒﺎﺩﺓ ﺍﻟﻘﻠﺐ .
_"Ilmu adalah Shalat rahasia dan ibadah hati"_
Karena Ilmu adalah ibadah,maka Syarat ibadah ada dua :
_Pertama_: Keikhlasan niat karena Allah - Subhaanahu wa ta'ala -. Hal ini sebagaimana firman-Nya:
ﻭﻣﺎٓ ﺃﻣﺮﻭٓﺍ ﺇﻟّﺎ ﻟﻴﻌﺒﺪ ﺍﻟﻠّﻪ ﻣﺨﻠﺼﻴﻦ ﻟﻪ ﺍﻟﺪّﻳﻦ ﺣﻨﻔﺎٓﺀ
_"Padahal mereka tidak diperintah kecuali supaya beribadah kepada Allah dengan memurnikan ketaatan kepada-Nya dalam (menjalankan) agama dengan lurus..."_ (Al-Bayyinah[98]:5)
Dalam sebuah Hadits Ahad yang Masyhur,diriwayatkan oleh Amirul Mukminin Umar bin Khattab - Radhiyallahu 'anhu - bahwa Nabi - Shallallahu 'alaihi wasallam - bersabda :
ﺍﻧّﻤﺎ ﺍﻻﻋﻤﺎﻝ ﺑﺎﻟﻨّﻴّﺎ ﺕ
_"Sesungguhnya seluruh amalan itu tergantung niat..."_(Al-Hadits)
Apabila tidak di barengi dengan keikhlasan niat maka ilmu yang merupakan ibadah paling utama itu akan berubah menjadi kemaksiatan paling nista. Tidak ada penghancur ilmu yang sedahsyat riya -baik riya syirik maupun riya ikhlas-[2] ,dan sum'ah,misalnya engkau mengatakan dengan nada sum'ah, _"aku sudah mengetahui dan aku sudah hafal..."_
Maka dari itu,bersihkan diri kita dari hal hal yang mengotori niat tulus dalam menuntut ilmu,seperti kesenangan menonjolkan diri dan mengalahkan teman,menjadikan ilmu sebagai batu loncatan untuk meraih ambisi dan kekayaan duniawi,baik berupa jabatan,uang,ke
hormatan,ketenaran,pujian atau menarik perhatian orang lain. Jika hal hal ini dan yang serupa dengannya mncampuri niat,niscaya akan rusak dan hilang keberkahan ilmu.
Diriwayatkan dari Sufyan bin Sa'd Ats-Tsauri - Rahimahullah - ia berkata :
ﻣﺎ ﻋﺎ ﻟﺠﺖ ﺷﻴﺌﺎ ﺍﺷﺪّ ﻋﻠﻲّ ﻣﻦ ﻧﻴّﺘﻰ .
_"Aku tidak pernah memperbaiki sesuatu yang lebih sulit daripada niat."_
_Kedua_: Sifat yang memadukan dua kebaikan,yaitu dunia dan akhirat, adalah berupaya mengikuti ajaran dan jejak "Al-Maksum", Rosulullah - Shallallahu 'alaihi wasallam - secara murni.
Allah - Subhaanahu wa ta'ala - Berfirman:
ﻗﻞ ﺍﻥ ﻛﻨﺘﻢ ﺗﺤﺒّﻮﻥ ﺍﻟﻠّﻪ ﻓﺘّﺒﻌﻮﻧﻰ ﻳﺤﺒﺒﻜﻢ ﺍﻟﻠّﻪ ﻭﻳﻐﻔﺮ ﺍﻟﻚ ﺫﻧﻮﺑﻜﻢ ...
_"Katakanlah :'Jika kamu benar benar mencintai Allah maka ikutilah aku,niscaya Allah mencintaimu dan mengampuni dosa-dosamu..."_ (Ali Imran [3]:31)
Wahai para penuntut Ilmu ! Kalian sekarang duduk menerima pelajaran dan berada di forum paling mulia(Majlis Menuntut Ilmu) maka saya (Syaikh Bakr bin Abuzaid) berpesan kepada kalian dan kepada diri saya sendiri,agar bertaqwa kepada Allah - Subhaanahu wa ta'ala - baik dalam keadaan sendiri maupun dihadapan orang banyak. Itulah perbekalan sejati,landasan seluruh keutamaan,dan pelabuhan semua hal terpuji. Ia juga merupakan pemicu kekuatan, tangga menuju ketinggian, dan pengikat hati yang kuat dari daya tarik godaan maka jangan kalian lalaikan.
[1] Fatawa Ibnu Taimiyah,X/11,12,14,15,49-5
4;XI/314;dan XX/77-78.
[2] Adz-Dzakirah,Iraqi I/45. Lihat pembahasan yang sangag berharga dalam Tahdzibul Atsar,Thabari, II/121-122,cet. Mathabi' Shafa,Makkah.
[Disalin dari Kitab Terjemah Hilyah Thalibil 'Ilmi Karya Syaikh Bakr bin Abdullah Abuzaid. Hal 5-9]

Komentar

Postingan populer dari blog ini

mati karena sesuai dengan kebiasaannya

ILMU TERBAGI MENJADI DUA (ILMU DHARURI DAN ILMU NAZHARI)

BERBAKTI KEPADA ORANG TUA